Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Universitas Muhammadiyah Tangerang

Pelepasan Mahasiswa Program MBKM Periode Semester Gasal Tahun Akademik 2022/2023 Universitas Muhammadiyah Tangerang

Alhamdulillah, Acara Pelepasan Mahasiswa outbound dalam Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan 2 dan Kampus Mengajar angkatan 4 telah sukses dilaksanakan pada 4 Agustus 2022 di Aula Jenderal Soedirman UMT. Acara tersebut dihadiri oleh Direktur LP3 Bapak Dr. Asep Suhendar, M.Pd., Wadir I LP3 Bapak Bambang Nurfauzi, ST., MM., Wadir II LP3 Bapak Arif Ginanjar Suryatman, M.Si., Sekretaris Rektor Ibu Siti Muthmainnah, SE. Para Ka.Prodi serta mahasiswa dan perwakilan orangtua mahasiswa.

Kegiatan pertukaran mahasiswa merdeka angkatan 2 tahun 2022 dilaksanakan mulai dari bulan agustus sampai dengan bulan desember tahun 2022, yakni selama 4 bulan menjalankan perkuliahan di luar kampus.

Daftar mahasiswa outbound angkatan 2 tersebut dapat dilihat pada artikel berikut.

http://kampusmerdekaumt.ac.id/2022/07/18/daftar-mahasiswa-outbound-umt-program-pertukaran-mahasiswa-batch-2-tahun-2022/

Selain kegiatan Pertukaran Mahasiswa Merdeka, pada kesempatan hari ini juga dilakukan pelepasan Program Kampus Mengajar Angkatan 4 tahun 2022. Kegiatan ini dilaksanakan selama 5 bulan mulai dari 13 Juli sampai dengan 12 Desember 2022.

Daftar mahasiswa Kampus Mengajar angkatan 4 tersebut dapat dilihat pada artikel berikut.

http://kampusmerdekaumt.ac.id/2022/07/08/selamat-21-mahasiswa-umt-lolos-kampus-mengajar-angkatan-4%ef%bf%bc/

Acara tersebut dipandu oleh saudara Muhamad Hanafi, M.Pd dan Saudari Rachma Nizami, SE., Sy.

Diawali dengan pembacaan doa oleh ust. Al-Anshori kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars UMT yang dipandu oleh ibu Elsa Ardelia, S.Pd.

Selanjutnya, Laporan Kegiatan MBKM Universitas Muhammadiyah Tangerang disampaikan oleh Wadir I LP3 Bapak Bambang Nurfauzi, ST.,MM. Dimana jumlah mahasiswa PMM angkatan 2 mengalami kenaikan sebesar 100 persen peminat dibanding dengan mahasiswa PMM angkatan 1. Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 4 juga menjadi salah satu kegiatan MBKM yang diminati oleh Mahasiswa dan juga Dosen Universitas Muhammadiyah Tangerang.

Direktur LP3 Bapak Dr. Asep Suhendar, M.Pd. juga memberikan sambutan dan materi tentang etika ber-MBKM untuk para Mahasiswa. Hal ini penting karena mahasiswa harus tau betul keadaan kultur/budaya di tempat mereka melaksanakan kegiatan MBKM.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan kegiatan pelepasan mahasiswa Pertukaran Mahasiswa Merdeka Angkatan 2 dan Kampus Mengajar Angkatan 4 secara simbolis dengan memberikan surat tugas kepada mahasiswa yang melaksanakan program MBKM. Sesi foto pertama dilakukan dengan para Ka.Prodi, mahasiswa dan LP3 sedangkan Sesi foto kedua dilakukan dengan para mahasiswa, orang tua mahasiswa dan LP3.

Acara ini berlangsung dengan khidmat ditambah dengan Pemutaran Video Pelepasan Mahasiswa.

Video Pelepasan Mahasiswa dapat ditonton melalui link berikut.

Universitas Muhammadiyah Tangerang juga telah memasang banner ucapan selamat kepada para mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Angkatan 2 dan Kampus Mengajar Angkatan 4 sebagai bentuk apresiasi yang dipasang di lingkungan UMT.

Semoga Universitas Muhammadiyah Tangerang dapat terus lebih baik dalam berkegiatan dan mendukung Program MBKM.

Jika ada informasi yang kurang jelas terkait Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka silahkan hubungi Koordinator PMM 2 UMT – Bambang Nurfauzi, No HP/WA 081297144566 atau Arief Ginanjar Suryatman, No HP/WA 0812-8093-7091 akan kami arahkan melalui teleconference, semoga Program kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Mengenai Program Kampus Merdeka dapat dilihat di laman kemdikbudristek Laman : www.dikti.kemdikbud.go.id ; FB Fanpage : @ditjen.dikti ; Instagram : @ditjen.dikti ; Twitter : @ditjendikti
Youtube : Ditjen Dikti

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*