Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Universitas Muhammadiyah Tangerang

Ayo Ikuti Pelatihan Pengembangan LMS Bersertifikat Yang Diadakan Oleh SEAMEO SEAMOLEC

SEAMEO SEAMOLEC adalah sebuah institusi yang bernaung dibawah Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) atau Organisasi Menteri-Menteri Pendidikan se Asia Tenggara yang bertanggung jawab untuk mengembangkan Pendidikan Terbuka dan Pendidikan Jarak Jauh di Asia Tenggara. SEAMOLEC berpusat di Indonesia dan bekerjasama dengan Departemen Pendidikan Nasional, khususnya institusi yang menyelenggarakan PJJ maupun institusai pendukung program.

UMT telah bekerjasama dengan SEAMEO SEAMOLEC untuk mengadakan Pelatihan bagi Dosen dan Mahasiswa UMT dalam Pengembangan LMS Program Pembelajaran Jarak Jauh Pendidikan Agama Islam (PJJ PAI) sejak tahun 2021 lalu. Mahasiswa berperan dalam mendampingi para dosen untuk penyusunan RPJJ dan pengembangan materi e-learning.

Pada tahun 2021, UMT dan SEAMEO SEAMOLEC telah melaksanakan Pelatihan bagi Dosen dan Mahasiswa dalam Pengembangan LMS PJJ PAI Semester 1. Pelatihan di tahun 2022 tidak jauh berbeda, hanya saja Dosen yang mengikuti pelatihan kali ini adalah dosen-dosen PAI yang belum mengikuti pelatihan di tahap 1 tahun 2021. Detailnya dapat dilihat pada ulasan-ulasan berikut.

Kami membuka kuota bagi 10 mahasiswa terbaik yang ingin mengikuti Pelatihan Pengembangan LMS Bersertifikat Yang Diadakan Oleh SEAMEO SEAMOLEC pada tanggal 5-7 Juli 2022 secara Luring di Aula UMT.

Kriteria Mahasiswa:

  1. Mahasiswa UMT minimal semester 5
  2. Diutamakan prodi PAI (namun terbuka juga bagi prodi lain)
  3. Tidak sedang bekerja
  4. Berkomitmen untuk mengikuti pelatihan

Manfaat yang akan diperoleh mahasiswa antara lain:

  1. Wawasan yang lebih luas
  2. Peningkatan Skill
  3. Pengalaman Berharga
  4. Relasi
  5. Sertifikat Internasional
  6. Berpeluang Menjadi Tutor PJJ PAI

Bagi Mahasiswa/Mahasiswi UMT yang berminat untuk mengikuti Learning Manajemen System Training yang diadakan oleh SEAMEO SEAMOLEC silahkan mengisi formulir pendaftaran berikut.

https://bit.ly/PelatihanLMS_2022

Mari bersama kita sinergikan program-program yang ada di UMT dengan memadukan dan menyelaraskan dengan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dan kita doakan kerjasama UMT dengan SEAMOLEC dapat terwujud dan hasilnya dapat dirasakan manfaatnya bagi Dosen dan Mahasiswa UMT untuk Kemajuan UMT Tercinta

-kampusmerdeka UMT

Leave a Comment

Your email address will not be published.

*
*