Rektor UM Tangerang Turut Berpartisipasi dalam Acara Santunan Anak Yatim Binaan Banksasuci

Tangerang, UMT – Banksascuci Foundation merupakan Aktivis Lingkungan Hidup yang terletak di Kecamatan Cibodas, Dalam momen Ramadhan dan Nuzulul Qur’an Banksasuci mengadakan kegiatan Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim turut mengundang Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang Ahmad Amarullah sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut, Minggu (16/04/2023).

Kegiatan Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim ini diselenggarakan di Bantaran Kali Cisadane desa Pakulonan Kabupaten Tangerang, Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang mengenakan Kemeja Putih dan Songkok Hitam membawakan materi dengan tema Ramadhan sebagai bulan peningkatan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, Perbedaan Penentuan Awal Idul Fitri.

“Orang yg berpuasa hanya bisa menahan lapar dan dahaga akan mendapatkan hikmah pada jasadnya (fisiknya) yang lebih sehat, sedang orang yang berhasil menahan lapar dan dahaga sebagai sarana “memuasakan” lisannya, perilakunya selama berpuasa akan memperoleh kesehatan fisik dan jiwanya,” ujar Amarullah.

“Perbedaan yang harus sama-sama kita hormati seperti perbedaan penentuan Awal Idul Fitri dan kita harus saling menghargai keberagaman,” tutup pria yang akrab disapa bang uwoh.

Selain menyampaikan materi Rektor juga memberikan bantuan santunan anak yatim tersebut turut serta didampingi oleh Ibu Siti Nur’aini istri dari Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang.

Leave a Comment

Your email address will not be published.

*
*

 WhatsApp
x
PMB
Agen Pelayanan
Send
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 Contact us
x
Customer Service
Pusat Informasi
Kirim
Email is incorrect
Terima kasih sudah berpesan!