Dr. H. Amarullah

Pengajian Ramadhan : Rektor UM Tangerang Luncurkan Buku Biografi Bertepatan Di Hari HUT Ke 58

TANGERANG, UM Tangerang – Di hari ulang tahun yang ke 58 Dr. H. Ahmad Amarullah, M.Pd Selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT), mengadakan Pengajian Ramadhan di kediamannya, Dr. KH. Saiman Saleh, M.Pd selaku Ketua PDM Kota Tangerang yang turut hadir berkesempatan mengisi ceramah pada acara tersebut.

Dalam ceramahnya Ketua PDM Kota Tangerang senantiasa memberikan doa yang terbaik atas bertambahnya umur Dr. H. Ahmad Amarullah, dan tidak lupa juga beliau memberikan selamat dan sukses atas keberhasilan Dr. H. Ahmad Amarullah dalam penerbitan bukunya.

Buku yang baru saja dirilis pada Rabu, 3 April 2024 berjudul “Perjalanan Sang Rektor” berisi mengenai perjalanan hidup dan perjuangan Amarullah mencapai puncak karirnya sebagai rektor.

Ahmad Amarullah mengatakan, buku yang diluncurkan bertepatan dengan hari kelahirannya tersebut menceritakan mengenai awal mula dirinya menemukan bakat mengajar.

Saat itu, sambung Amarullah, dirinya yang lulus dari sebuah sekolah menengah tekhnik berniat melanjutkan pendidikan ke Institut Pertanian Bogor (IPB), namun tidak lolos. Penyebabnya ijazah Amarullah merupakan lulusan sebuah sekolah tekhnik sedangkan syarat utama pendaftaran  IPB adalah lulusan IPA.

Amararullah pun memutuskan untuk menjadi seorang guru ngaji disebuah pondok pesantren. Tanpa disadarinya, jumlah murid yang didiknya makin lama makin banyak.

“Dari sanalah saya sadar jika saya memiliki bakat untuk menjadi seorang tenaga pendidik,” ujar pria berusia 58 tahun ini.

Tak sampai di situ, Amarullah muda pun mencoba peruntungan mengajar pada sekolah negeri di Bayah, Banten dan melanjutkan pendidikan pada jenjang Strata 1.

Nasib baik menghampirinya. Amarullah akhirnya diangkat sebagai pegawai negeri sipil (PNS) dan dipindahkan menjadi seorang guru di SMP Negeri 8 Kota Tangerang.

Karir Amarullah makin moncer saat menjadi PNS. Ia memutuskan untuk  berumah tangga. Karir Amarullah makin meroket saat Kota Tangerang di bawah kepemimpinan Wahidin Halim. Amarullah mendapat jabatan sebagai Kepala Seksi dan Kepala Bidang di Pemkot Tangerang.

“Usai dilantik PNS karir saya terus mengalami peningkatan dari kepala seksi hingga kepala bidang di Pemkot Tangerang,” tambahnya.

Karir Amarullah makin cemerlang saat dipercaya menjabat sebagai Wakil Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang dan kini berlanjut menjadi seorang Rektor UMT.

Amarullah mengatakan, dalam buku biografi tersebut ia ingin menyampaikan sebuah pesan moral khususnya bagi para pemuda. Yakni sebagai seorang pemuda harus tetap semangat dan berjuang dalam menggapai sebuah cita cita.

“Pesan moral yang ingin saya sampaikan bagi para pemuda yakni jangan pernah mudah menyerah. Terus bekerja keras dan semangat dalam mengapai cita cita,” pungkas pria yang pernah menjabat sebagai Sekjen KNPI Provinsi Jawa Barat ini

Sumber : www.radarbanten.co.id

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*

 WhatsApp
x
PMB
Agen Pelayanan
Send
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 
x
 Contact us
x
Customer Service
Pusat Informasi
Kirim
Email is incorrect
Terima kasih sudah berpesan!